Wisata Taman Mayangkara Surabaya
Sabtu, 07 April 2018
Edit
Untuk mengenang
keberanian Batalyon 503 Mayangkara kala bertempur melawan Belanda, taman ini
dibangun. Taman Mayangkara cukup luas dan asri dengan dedaunan hijau yang segar
dipadu cantiknya warna-warni kembang. Anda yang ingin singgah sejenak dari
kepenatan bisa coba mengunjungi taman ini.
Masih di area
Taman Mayangkara, di sisi yang menghadap Rumah Sakit Islam, ada sebuah monumen.
Monumen ini merupakan visualisasi Mayor Djarot Soebyantoro yang menaiki kuda
putih Mayangkara. Mayor Djarot Soebyantoro sendiri adalah pimpinan pasukan
Batalyon 503 Mayangkara.
Lokasi : Jalan
Taman Mayangkara, Darmo, Surabaya
Jam operasional
: 24 jam
Harga tiket : -