Wisata Pantai Pulau Merah Banyuwangi



Pulau Merah atau Red Island menawarkan keindahan pantai yang tiada duanya. Berlokasi di Desa Sumber Agung, Kecamatan Pesanggaran, pulau kecil ini menarik banyak wisatawan karena letaknya yang unik, yakni seperti sebuah bukit di tengah laut.

Pantai Pulau Merah Banyuwangi
Pantai Pulau Merah memiliki pasir putih yang bersih dengan air laut yang jernih. Pohon-pohon kelapa dan pisang di sekitar lokasi menambah variasi vegetasi.

Tidak seperti Pantai Plengkung, ombak di Pantai Pulau Merah tidak begitu besar, namun cukup menantang. Banyak peselancar yang menjadikan pantai ini sebagai lokasi latihan mereka. Saat ombak sedang surut, Anda bisa berjalan-jalan menuju Pulau Merah yang ada di tengah pantai tersebut. Di sebelah selatan pantai terdapat lokasi yang sangat tepat untuk menyaksikan pemandangan matahari terbenam.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel