Wisata Pantai Kenjeran Surabaya
Minggu, 08 April 2018
Edit
Satu lagi tempat
yang pas untuk menikmati matahari terbenam adalah Pantai Kenjeran. Di sini,
Anda bisa menikmati indahnya senja sembari duduk di atas pasir atau dermaga.
Namun yang disayangkan, Pantai Kenjeran kurang bisa dinikmati untuk melakukan
aktivitas renang seperti pantai lain pada umumnya. Ini karena kondisinya yang
berlumpur. Kendati demikian, pantai ini merupakan salah satu altenatif tempat
wisata pantai yang layak dikunjungi.
Ada banyak hal
yang bisa Anda lakukan di sini. Selain hanya duduk menikmati pemandangan dan
suasana, Anda bisa melakukan aktivitas lainnya seperti naik perahu. Untuk
anak-anak, pengelola menyediakan fasilitas flying fox untuk si kecil. Beragam
makanan yang dijajakan penjual di sekitar pantai juga opsi yang menarik untuk
menikmati waktu bersantai Anda.
Lokasi : Jalan
Raya Pantai Lama no. 12 Surabaya
Jam operasional
: Setiap hari pukul 07.00-18.00 WIB
Harga tiket :
Rp10.000,00